Rumah Hobbit Baru Akan di Bangun


Artikel Informasi - Anda penggemar film trilogi Lord of The Ring atau The Hobbit ? Kalau iya, berarti ini adalah informasi yang harus anda ketahui. 

Dari judul artikel, mungkin anda mengira bahwa rumah Hobbit (makhluk kecil atau kurcaci di film Lord of The Ring) berada di daratan Selandia Baru, yang memang sering dipakai untuk syuting kedua film tadi. Namun, pada artikel ini saya akan membahas tentang rumah Hobbit baru yang akan dibangun di wilayah Inggris.

West Stow Pods, nama perusahaan yang saat ini tengah menggalang dana guna membangun rumah Hobbit baru yang nantinya akan berlokasi di Suffolk, wilayah bersejarah Inggris. Rumah Hobbit ini nantinya akan digunakan sebagai penginapan untuk wisatawan yang berkunjung, desainnya pun dibuat seperti yang ada di Selandia Baru dengan gaya otentik dan alami. Rumah ini nantinya akan dinamai The Poddit Hole House.

Seperti dilansir dari Daily Mail, Alan Baxter, anggota dari Tolkien Society, yang memiliki spesialisasi dalam membangun bangunan alami telah dipekerjakan sebagai konsultan proyek. Rumah yang akan dibangun ini, nantinya akan menggunakan material dan teknik modern yang ramah lingkungan. Karna desainnya mirip seperti rumah Hobbit yang ada di film The Lord of The Ring, maka rumah ini nantinya akan memiliki sebuah pintu depan besar berwarna kuning berbahan kayu, dua kamar tidur, dapur, dan kamar mandi, serta perapian dan ruang tamu yang nyaman.

"Saya mencoba membuatnya dengan biaya menginap yang terjangkau dan pengunjung dapat mengkombinasikan kunjungan ke rumah ini dengan kunjungan ke desa Anglo Saxon yang terletak tak jauh dari sini," ungkap Lenguel selaku pemilik perusahaan yang sebenarnya tidak pernah membaca buku, yang menginspirasi dua film tersebut.

Itulah tadi informasi tentang rumah Hobbit yang akan dibangun di wilayah Inggris. Semoga bermanfaat, dan terima kasih atas kunjungannya.


Posting Komentar